Diskusi Terpumpun (FGD) Program “Standarisasi Kompetensi Dosen Pancasila di Perguruan Tinggi”

Pusat Studi Budaya dan Perubahan Sosial – Universitas MuhammadiyahSurakarta (PSBPS – UMS) bekerjasama dengan Lembaga Bahasa dan Ilmu Pengetahuan Umum (LBIPU) UMS melaksanakan program Revitalisasi danInstitusionalisasi Pendidikan Pancasila untuk Perguruan Tinggi (RIPP-PT) pada tahun 2019-2020 melalui program Harmoni di bawah koordinasi MSI-USAid. Program ini meliputi serangkaian kegiatan: Penelitian tentang Dinamika Pendidikan Pancasila di Perguruan Tinggi, Revitalisasi Modul Pendidikan Pancasila, Pelatihan, dan Advokasi Kebijakan Pelembagaan Pendidikan Pancasila.

Pada tahun kedua ini, program berlanjut dengan fokus utama Pengembangan Standar Kompetensi Pengajar Pendidikan Pancasila dan Pelatihan Bersertifikat terhadap Pengajar Pendidikan Pancasila di PerguruanTinggi di 4 Kota/Kabupaten di Pulau Jawa. Agar program berjalan efektif dan optimal, kami berencana mengadakan diskusi terpumpun dan AdvokasiKebijakan bersama Majelis Diktilitbang PP Muhammadiyah pada: Kamis, 14 Juli 2022 pukul: 08.45 – 11.30 WIB secara daring.

Diskusi terpumpun ini bermakud ingin menggali data berupa:

  1. Diskusi terpumpun ini bertujuan menggali data berupa: Perbedaan Sudut Pandang Pengajar Pendidikan Pancasila terkait Materi Pembelajaran (mengarah pada miskonsepsi terhadap Materi Mata Kuliah Pendidikan Pancasila di Perguruan Tinggi)
  2. Dinamika Proses Pembelajaran Pendidikan Pancasila di Perguruan Tinggi (Student based Learning)
  3. Optimalisasi Pengelolaan Mata Kuliah Pendidikan Pancasila di Perguruan Tinggi